Bhabin Desa Lalabata Imbau Jamaah Tarwih Jaga Kamtibmas Selama Ramadan

    Bhabin Desa Lalabata Imbau Jamaah Tarwih Jaga Kamtibmas Selama Ramadan

    Barru – Bhabinkamtibmas Desa Lalabata Polres Barru, Aipda Tajuddin menyampaikan imbauan kamtibmas kepada jamaah Masjid Nurul Falah Kecamatan Tanete Rilau Kabupaten Barru pada Senin (18/03/2024).

     

    Imbauan utuk menjaga keamanan selama ramadan tersebut disampaikan di sela pelaksanaan ibadah tarwih yang dihadiri oleh ratusan jamaah masjid dan warga sekitar.

     

    Aipda Tajuddin mengingatkan jamaah untuk memperhatikan keamanan rumah dan barang berharga yang ditinggal saat melaksanakan solat tarwih atau solat subuh berjamaah di masjid.

     

    “Pintu rumah jangan lupa dikunci, periksa juga kompor dan peralatan elektronik sebelum ditinggal ke masjid, ” jelas Aipda Tajuddin.

     

    Selain itu, bintara yang bertugas di Polsek Tanete Rilau ini mengingatkan terkhusus kepada anak anak remaja untuk tidak melakukan balap liar, konvoi, atau aksi free style di jalan raya.

     

    “Kami ingatkan agar tidak ikut balap liar, arak-arakan, atau melakukan aksi free style, ” tegas Aipda Tajuddin.

    polres barru bhabin barru
    Muhammad Rizal

    Muhammad Rizal

    Artikel Sebelumnya

    Petta Balla Sesepuh Patriot Olahraga Barru,...

    Artikel Berikutnya

    Rapat Paripurna Penutupan Masa Sidang I...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now

    Ikuti Kami